Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke 1094, DWP Gelar Lomba Paduan Suara

Gambar berita
26 Juli 2023 (16:55)
Pelayanan Publik
2374x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke 1094, Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Pasuruan menggelar Lomba Paduan Suara. 

Lomba ini dilaksanakan di Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti, Rabu (26/07/2023) dan dibuka oleh Pembina DWP Kabupaten Pasuruan, Ny Lulis Irsyad Yusuf.

Ketua DWP Kabupaten Pasuruan, Ny Yudha Triwidya Sasongko menjelaskan, para peserta lomba berasal dari seluruh OPD se-Kabupaten Pasuruan. Mereka diwajibkan menyanyikan 1 lagu utama yakni Bumi Pasuruan, dan lagu pilihan diantaranya Sang Dewi milik Titi DJ, Surat Cinta-nya Vina Panduwinata dan Nuansa Bening yang dipopulerkan Vidi Aldiano

"Total 35 peserta dari semua OPD se-Kabupaten Pasuruan. Lagu Bumi Pasuruan sebagai lagu wajib, dan satu lagu pilihan peserta sendiri," jelasnya.

Untuk bisa mempersiapkan seluruh peserta, panitia memberikan waktu 2-3 bulan agar bisa lebih maksimal dan tampil all out. Kata Ny Yudha, dari 35 peserta akan diambil Juara I sampai Juara Harapan III serta dirigen terbaik dan like video youtube terbanyak.

"Kita berikan waktu hampir tiga bulan lebih supaya peserta bisa mempersiapkannya dengan maksimal. Begitu lomba langsung tampil habis-habisan," katanya.

Sementara itu, Pembina DWP Kabupaten Pasuruan, Ny Lulis mengaku takjub dengan persiapan para peserta. Terlebih dalam hal dresscode sangat total dan beragam.

"Hari ini seperti melihat peragaan busana. Karena bagus-bagus yang dipakai para peserta. Tapi yang penting adalah kekompakan dalam bernyanyi, karena ini lomba paduan suara," terangnya.

Dengan dilombakannya padus, istri Bupati Irsyad Yusuf ini berharap agar para pemenang bisa bersiap diri. Lantaran suatu saat bisa dipanggil untuk tampil dalam event-event Pemkab Pasuruan.

"Siap-siap saja. Karena sebentar lagi juga peringatan Hari Jadi Kabupaten Pasuruan," singkatnya.

Hingga 6 jam lamanya, lomba paduan suara selesai. Juara I diraih oleh Dinas Sumber Daya Air dan Cipta Karya. Juara II Kesekretariatan Daerah, Juara III Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Juara Harapan I DLH, Juara Harapan II BKPSDM dan Juara Harapan III Bappelitbangda.

Selain itu, panitia juga memberikan apresiasi kepada dirijen terbaik yang diraih oleh dirijen dari Dinas SDA dan Cipta Karya, Juara II Dirijen DPMPTSP dan Juara III Dirijen BMBK.

Terakhir adalah like video youtube terbanyak yang diraih oleh Disdikbud, like terbanyak kedua DP3AP2KB, dan like terbanyak ketiga Inspektorat. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...

Article Image
PKK Kabupaten Pasuruan Gelar Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pasurua...

Article Image
Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Pasuruan 2027, Wabup Gus Shobih Tekankan Penguatan Potensi dan Regulasi Investasi

Di awal tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus memaksimalkan pembanguna...

Article Image
Dari Gang Kecil, Sepatu "Reno" Khas Karangsono, Kecamatan Sukorejo Jadi Primadona

Di tengah gempuran sepatu impor dan pabrikan, pabrik rumahan milik Riwayat, warg...

Article Image
Kecamatan Tutur, Penghasil Paprika Terbesar dan Satu-Satunya di Jawa Timur

Tidak banyak yang tahu bahwa penghasil paprika terbesar dan satu-satunya di Jawa...