Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Kawasan "Kumuh" di Kelurahan Bendomungal Bangil, Kini Cantik

Gambar berita
30 Desember 2025 (15:24)
Pelayanan Publik
740x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar


Bangil, sebagai Ibukota Kabupaten Pasuruan terus dipercantik di setiap sudut kota. 

Sejumlah infrastuktur penting dibangun untuk menyulap wilayah-wilayah yang terlihat kumuh menjadi ruang terbuka hijau yang indah dipandang mata. Tepatnya di Kelurahan Bendomungal. 

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Pasuruan, Eko Bagus Wicaksono mengatakan, Pemprov Jatim melalui Dengan dukungan anggaran dari Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Cipta Karya telah menggelontorkan anggaran sebesar Rp 8 milyar lebih.

Anggaran tersebut dipergunakan untuk kegiatan penanganan kumuh skala kawasan terpadu dan terintegrasi di Kelurahan Bendomungal meliputi pembangunan TPS3R, pekerjaan penanganan kumuh skala kawasan terpadu dan terintegrasi, pembangunan sarana prasarana air bersih hingga Septictank komunal.

"Total ada 4 paket pembangunan yang anggarannya dari Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Cipta Karya dan nilainya cukup besar sampai Rp 8 milyar lebih," kata Eko di sela-sela kesibukannya, Selasa (30/12/2025).

Dari seluruh sarpras yang dibangun dari APBD 1, salah satu yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yakni Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang berada di RT 6 dan RT 7. 

Di dalamnya dibangun banyak fasilitas mulai dari playground, food court, gazebo, rumah keranda, MCK umum, hingga revitalisasi gedung wisata religi.

Kata Eko, di dalam Kawasan RTH ini, masih terdapat banyak makam, salah satunya Mbah Sangeng yang dikunjungi para peziarah di momen-momen tertentu. 

"Jadi kita percantik menjadi kawasan wisata religius dan wisata keluarga," singkatnya.

Selain dari Provinsi, Pemerintah Kabupaten Pasuruan melalui dinas perumahan dan kawasan permukiman juga telah menggelontorkan sejumlah anggaran. Kata Eko, APBD II digunakan untuk pembangunan jamban keluarga, MCK, RTLH dan saluran air bersih yang dibantu oleh Perumda Giri Nawa Tirta Kabupaten Pasuruan. Semuanya telah selesai dan dapat segera dinikmati oleh masyarakat.

"Bisa dilihat sekarang, setiap pagi dan sore selalu dikunjungi masyarakat yang bawa anak-anak," imbuhnya.

Sementara itu, Lurah Bendomungal, Aulia Noviana menegaskan masyarakat sangat senang dengan hadirnya RTH maupun sarpras dan fasilitas umum yang dibangun.

Ke depan, RTH akan dikelola semaksimal mungkin agar lebih tertata dan terawat dengan baik. 

"Semoga nanti semakin baik dalam hal pengelolaan RTH ini, semuanya juga untuk masyarakat di sini. Matur nuwon Pak Bupati dan Gubernur Jatim," tutupnya. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Malam Tahun Baruan, Mas Rusdi Sidak Pasar Bangil

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo dibuat geram dengan para pedagang yang masih saja...

Article Image
Dishub Kabupaten Pasuruan Bagi-Bagi Bingkisan untuk Relawan Penjaga Perlintasan Sebidang Kereta Api

Menjelang pergantian tahun baru 2025 ke 2026, Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuru...

Article Image
Kawasan "Kumuh" di Kelurahan Bendomungal Bangil, Kini Cantik

Bangil, sebagai Ibukota Kabupaten Pasuruan terus dipercantik di setiap sudut kot...

Article Image
Buka Sosialisasi Wajar Dikdas 13 Tahun. Merita Rusdi Dorong Anak Pra-Sekolah Siap Masuk SD

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan menggelar Sosialisasi wajib b...

Article Image
1 Januari 2026, 35 PNS Pemkab Pasuruan Masuki Purna Tugas

Awal tahun 2026 mendatang, sebanyak 35 pegawai negeri sipil (PNS) di Lingkungan...