Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Hari Kebangkitan Nasional ke 116, Pj Bupati Andriyanto Ajak Seluruh ASN Kuasai Teknologi Dengan Cakap

Gambar berita
20 Mei 2024 (03:10)
Nasionalisme
1407x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 116, Pemerintah Kabupaten Pasuruan menggelar Upacara Bendera, Senin (20/5/2024) pagi.

Upacara tersebut digelar di Halaman Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti, dan dipimpin langsung oleh Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto. 

Sedangkan petugas yang lain terdiri dari Perwira Upacara yang diamanahkan kepada Kepala Dinskominfo, Ridwan Harris. Camat Gondangwetan, Moh Hidayatulloh sebagai Komandan Upacara; serta Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 oleh Viqy Indra dari Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan.

Untuk para Pengibar Bendera Merah Putih terdiri dari Andi Aza dari SMAN I Kejayan; Candra Adi dari SMKN 1 Purwosari; serta Diky Hamzah dari SMK Negeri 1 Grati. 

Dalam sambutannya, Andriyanto memberikan nilai 99 untuk seluruh petugas upacara. Sebab telah berhasil melaksanakan tugasnya dengan sangat baik.

"Terima kasih dan saya ucapkan selamat kepada para petugas yang sangat baik dalam melaksanakan tugasnya pagi ini. Saya beri nilai 99," katanya. 

Seperti diketahui, Hari Kebangkitan Nasional ke 116 bertemakan "Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Emas". Menurut Andriyanto, kebangkitan kedua merupakan momen terpenting yang harus disikapi dengan penuh optimis.

Utamanya dalam rangka mendukung percepatan transformasi digital yang telah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo. Hingga Indonesia keluar dari middle income trap. 

"Tantangan demi tantangan harus kita hadapi dengan keyakinan, optimis dan percaya diri. Kerja bersama dari seluruh komponen bangsa untuk menggerakkan roda transformasi dengan pasti," ujarnya. (emil)



Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Peringatan Hari Amal Bakti ke-80, Mas Bupati Rusdi Dorong ASN Kemenag Lebih Adaptif dan Responsif Layani Kebutuhan Umat

Mas Rusdi, demikian biasanya Bupati Pasuruan disapa meminta kepada segenap Apara...

Article Image
Awal Tahun, Banjir Terjang Rejoso dan Grati

Hingga kini, banjir masih menjadi ancaman bagi warga yang tinggal di wilayah-wil...

Article Image
Mas Rusdi Pimpin Upacara HAB Kemenag RI ke 80

Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pasuruan menggelar Upacara peringatan Hari...

Article Image
Malam Tahun Baruan, Mas Rusdi Sidak Pasar Bangil

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo dibuat geram dengan para pedagang yang masih saja...

Article Image
Dishub Kabupaten Pasuruan Bagi-Bagi Bingkisan untuk Relawan Penjaga Perlintasan Sebidang Kereta Api

Menjelang pergantian tahun baru 2025 ke 2026, Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuru...