Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Pj Bupati Andriyanto Optimis Persekabpas Juarai Liga 3 Nasional

Gambar berita
18 Mei 2024 (14:18)
Olahraga
1523x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

Menghadapi 16 besar Liga 3 Nasional yang akan dimulai selasa (21/5/2024) depan, Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto optimis Persekabpas akan memenangkan setiap laga.

Keyakinan tersebut ia sampaikan saat memberikan motivasi sekaligus melepas para pemain, pelatih dan official Persekabpas yang akan bertolak ke Cibinong, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Sabtu (18/5/2024) malam.

Menurutnya, lolos 16 besar Liga 3 Nasional menciptakan energi baru bagi para pemain Persekabpas untuk bisa menampilkan permainan yang jauh lebih berkualitas.

"Saya bisa melihat para pemain ini seperti baru dicharge baterainya. Kelihatan semangat sekali untuk menghadapi 16 besar Liga 3 Nasional. Levelnya sudah layak di Liga 1. Maka saya yakin Insya Allah Persekabpas akan terus melesat," katanya.

Dengan terus melengganggnya Persekabpas ke 16 besar, pria yang juga menjabat Manajer The Lassak ini meminta para pemain dan pelatih untuk tidak memikirkan masalah akomodasi, penginapan, asupan gizi, dan urusan teknis lainnya.

Sebaliknya, Andriyanto hanya berpesan agar para punggawa bermain habis-habisan saat menghadapi lawan-lawan di Grup B, seperti NZR Sumbersari, Persiku Kudus maupun PSGC Ciamis.

"Saya hanya minta kepada seluruh pemain untuk mengeluarkan karakter Persekabpas yang sebenarnya. Ulet, ngeyelan dan berjuang sampai meraih kemenangan. Gak usah mikir nginep di mana, makannya kayak apa, naik apa ke sananya, semuanya sudah beres," ungkapnya.

Sementara itu, Pelatih Persekabpas, Subangkit menegaskan bahwa anak didiknya sudah siap melakoni 16 besar dengan percaya diri.

Bahkan, untuk memetakan kekuatan lawan, beberapa video permainan lawan sudah ditonton. Sehingga dirinya sudah menyiapkan beberapa strategi yang akan diterapkan para pemain Persekabpas.

"Kita sudah siap menghadapi 16 besar siapapun lawannya. Untuk sementara kita nonton lewat Youtube bagaimana permainan Persiku Kudus maupun PSGC Ciamis. Kalau NZR kita sudah tahu betul," tegasnya.

Lalu bagaimana dengan Sang Striker, Richo Hardiansyah? Pencetak gol terbanyak di Liga 3 Jatim itu mengaku akan tampil all out di semua pertandingan.

Baginya, antara sesama pemain sudah seperti keluarga. Oleh karenanya, di lapangan pun diyakini akan tetap terjalin sebuah komunikasi yang baik.

"Ini kesempatan langka yang harus kami manfaatkan dengan baik. Apalagi Pak Pj sangat mendukung, Kaji Wawan, Kadin, semuanya pokoknya, maka kami harus menjaga kepercayaan ini," ucapnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Kukuhkan Dewas BLUD RSUD Bangil dan RSUD Grati 2026–2030, Mas Bupati Tekankan Digitalisasi Layanan Kesehatan dan Peningkatan Standar Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan U...

Article Image
KUD Sembada Puspo Targetkan Produksi Susu Segar 40 Ton/Hari

Kabupaten Pasuruan menjadi lumbung susu segar terbesar kedua di Jawa Timur. Sala...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Lantik 16 Pejabat Eselon II, 105 Eselon III dan 176 Pejabat Eselon IV di Lingkungan Pemkab Pasuruan

Hari ini, Kamis (8/1/2026), Mas Bupati Rusdi, sapaan akrab Bupati Pasuruan melan...

Article Image
Mas Rusdi Lantik 297 Pejabat Eselon II, III dan IV Pemkab Pasuruan

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo melantik sebanyak 297 pejabat di Lingkungan Pemeri...

Article Image
Jadi Penopang Perekonomian. Ikan Lempuk Khas Danau Ranu Grati Kian Dicari

Ikan lempuk hingga kini masih menjadi kebanggaan masyarakat di sekitar Danau Ran...