Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Lembaga Kursus dan Pelatihan, Solusi Cerdas Siapkan Pencari Kerja Berkompeten

Gambar berita
26 Agustus 2023 (19:23)
Pendidikan
2595x Dilihat
0 Komentar
Eka Maria

Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) sangat berperan dalam menciptakan lulusan kompeten yang siap berkompetisi di bursa dunia kerja. Pernyataan itu disampaikan oleh Wakil Bupati Pasuruan, Mujib Imron pada saat membuka Bimbingan Tenis (Bimtek) LKP se-Kabupaten Pasuruan yang dilaksanakan di Taman Dayu Golf Club & Resort, Pandaan.

Menurut hemat Gus Mujib sapaannya, ketrampilan vokasi saat ini masih diperlukan bagi para pencari kerja. Terlebih dengan pesatnya perkembangan jaman yang tidak dapat dilepaskan dari kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Selain itu, persaingan di dunia kerja yang semakin ketat juga perlu dipertimbangkan.

"Kita patut bersyukur karena di Kabupaten Pasuruan saat ini sudah ada LKP yang siap memberikan pelatihan dengan berbagai keterampilan. Selain itu yang terpenting kesiapan dari para peserta pelatihan untuk menghadapi tantangan," katanya pada hari Sabtu (26/8/2023).

Di samping itu, Wakil Bupati mewanti-wanti kepada para peserta LKP agar tidak hanya menggantungkan skills yang mereka dapatkan untuk mencari kerja saja. Melainkan juga harus dapat menciptakan lapangan pekerjaan.

"Saat ini memang semakin banyak yang kesulitan mendapatkan pekerjaan. Kalau ilmu yang didapatkan dapat digunakan untuk membuka lapangan pekerjaan itu akan sangat bagus sekali," jelasnya.

Kata Gus Mujib, hal terpenting lainnya yang wajib dikuasai betul oleh para pencari kerja adalah mengikuti apa yang diajarkan di LKP dengan sungguh-sungguh. Sehingga hasil yang akan didapatkan saat menuntut ilmu nanti akan maksimal.

Sebelumnya, acara Bimtek LKP se-Kabupaten Pasuruan terlebih dahulu dibuka dengan penyerahan sertifikat kelulusan dari lembaga yang hadir. Total ada lima sertifikat yang diserahkan kepada masing-masing lembaga. Yakni LKP Antasari, LPK Ranking, LKP Griya Noka Noky, LKP Hai Edu dan LKP Sandang Jaya.

Masih di acara yang sama, peserta didik LKP berkesempatan unjuk gigi dengan menampilkan hasil karyanya. Mulai dari Tata Rias Pengantin Kerudung Syarifah Pasuruan oleh LKP Widya, Tata Kecantikan Rambut oleh LKP Kartika dan Tata Busana oleh LKP Sandang Jaya. (Iguh+Eka Maria)

 

 


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Asyiknya Berwisata Petik Melon Golden Kinanti di Desa Sumbergedang, Pandaan

Berwisata tentu saja menjadi aktifitas menyenangkan agar otak bisa segar kembali...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan Penanganan Kumuh Skala Kawasan Terpadu dan Terintegrasi Kelurahan Bendomungal

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, meresmikan Penanganan Kumuh Skala Kawa...

Article Image
Pemkab Pasuruan dan Baznas Fasilitasi Motor Da'i di Daerah Terpencil

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pasuruan memfasilitasi dua orang Da...

Article Image
Warga Karangsono, Sukorejo Kebanjiran Order Minuman Sari Buah Matoa

Setiap tahun menjelang bulan suci ramadhan, salah satu industri rumahan di Desa...

Article Image
Geliat Kampung Tempe, Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi. Sehari, Perputaran Uang Tembus Rp 100 Juta

Tempe, siapa yang tak kenal makanan tradisional khas jawa iniDi Kabupaten Pasuru...