Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Kontrol Kesehatan Pasien Gagal Ginjal. RSUD Bangil Luncurkan Aplikasi KORAN HD.

Gambar berita
03 Oktober 2023 (14:59)
Kesehatan
4949x Dilihat
0 Komentar
Emil Akbar

RSUD Bangil terus berbenah untuk terus berinovasi demi pelayanan terbaik bagi pasiennya.

Yang terbaru, ada aplikasi yang dinamakan KORAN HD. Dua kata tersebut merupakan singkatan dari kontrol jumlah cairan pasien hemodialisis.

dr Ramadi Satryo Wicaksono, dokter spesialis penyakit dalam RSUD Bangil menjelaskan, aplikasi Koran HD sengaja dibuat agar para pasien gagal ginjal bisa semakin aware pada kesehatannya. Dalam artian menjadi lebih paham tentang bagaimana menjalani hidup sebagai pasien gagal ginjal. Sehingga kualitas hidupnya menjadi jauh lebih baik.

"Banyak pasien yang kurang aware, padahal kalau dibiarkan ya berbahaya untuk kesehatannya. Maka dari itu dengan aplikasi ini, pasien semakin peduli dengan bagaimana bisa mengontrol berapa cairan yang masuk, apakah kelebihan atau kurang," kata Ramadi saat ditemui di ruang Direktur RSUD Bangil, Selasa (03/10/2023) siang.

Dalam prakteknya, aplikasi ini menghadirkan beberapa layanan yang terhubung langsung antara pasien dengan RSUD Bangil. Seperti menu emergency, chat dengan dokter dan menu lainnya.

Untuk chat dengan dokter, setiap pasien boleh untuk bertanya melalui pesan whatsapp yang tertera di aplikasi Koran HD, dan akan dijawab secara langsung.

Begitu pula untuk menu emergency, pasien yang merasa dalam kondisi yang sangat membutuhkan bantuan medis, dapat mengakses menu tersebut sekaligus bisa menghubungi Call Center Emergency di nomor 6435999 atau 6435990. 

Nomor tersebut merupakan layanan penjemputan pasien gawat darurat yang dinamakan BEST (Bangil Emergency Service Team).

"Nomor tersebut bersifat on call 24 jam, sehingga kapanpun bisa dihubungi. Jadi aplikasi ini juga menunjang program inovasi RSUD Bangil yang sudah ada sebelumnya, yakni BEST," ucapnya.

Sementara itu, Direktur RSUD Bangil, dr Arma Roosalina menegaskan bahwa inovasi berupa aplikasi Koran HD menjadi satu dari banyak inovasi kesehatan yang dimiliki RSUD Bangil.

Setiap inovasi satu dengan yang lainnya saling berkaitan, sehingga memudahkan para pasien untuk mendapatkan layanan kesehatan yang semakin meningkat.

Hanya saja, aplikasi ini belum ada di google play, dan direncanakan sudah bisa diakses oleh para pasien dalam waktu yang tak lama.

"Insya Allah dalam waktu dekat akan dilaunching, sehingga para pasien bisa langsung mengaksesnya sebagai kontrol kesehatan dirinya," jelasnya.

Berbicara tentang pasien gagal ginjal, di RSUD Bangil telah melayani ratusan pasien yang sudah terdaftar secara tetap. Jumlahnya bahkan mencapai antara 400-500 pasien.

Menurut Arma, layanan hemodialisis di RSUD Bangil dilengkapi dengan 25 mesin hemodialisa yang dimaksimalkan dua shift dalam satu hari.

"Kami memaksimalkan kapasitas pelayanan hingga 25 mesin hemodialisa," ucapnya.  

Lebih lanjut Arma menegaskan bahwa dengan kontrol jumlah cairan yang baik, harapannya angka pasien gagal ginjal yang kembali rawat inap alias keluar masuk rumah sakit karena sesak atau kondisi yang terus menurun, jauh lebih berkurang. 

"Masalah gagal ginjal harus jadi perhatian kita semua. Aplikasi ini akan juga dipresentasikan di tingkat nasional. Jadi mohon doanya, sehingga tujuan kami agar kesadaran para pasien menjadi semakin meningkat, tak lagi konvensional, dan meningkatkan angka harapan hidup di Kabupaten Pasuruan terus tercapai," tutupnya, (emil)






Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Cuaca Ekstrim. BPBD Kabupaten Pasuruan Himbau Masyarakat Waspadai Pohon Tumbang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan terus mengimbau ma...

Article Image
Mas Bupati Rusdi Apresiasi Sinergi Kolaborasi AKBP Jazuli Dani Iriawan Selama Menjabat Sebagai Kapolres Pasuruan dan Sambut Kapolres AKBP Harto Agung Cahyono

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada AKBP Jazu...

Article Image
Investor China Siap Tanam Modal 25 Triliun di Kabupaten Pasuruan

Kabupaten Pasuruan kian dilirik para investor asing yang ingin menanamkam modaln...

Article Image
Gubernur Khofifah Resmikan RKB, Ruang Makan dan Asrama SMAN Taruna Madani Jatim

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan ruang kelas baru, ruang...

Article Image
Cari Solusi Konflik Agraria 10 Desa di Kecamatan Lekok dan Nguling, Mas Bupati Rusdi Beraudiensi Dengan DPR RI

Untuk mencari solusi terbaik terkait permasalahan agraria yang melibatkan 10 Des...