Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Bupati Irsyad Buka Sarasehan Tani Nasional 2017

Gambar berita
30 Juli 2017 (13:38)
Agrowisata
3591x Dilihat
0 Komentar
admin

Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf menghadiri Sarasehan Tani Nasional yang digagas oleh Komunitas Averroes, di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Jumat (28/07/2017) malam.

Dalam sarasehan tersebut, Bupati Irsyad disambut meriah oleh ratusan warga yang telah menunggunya sejak sore. Mereka ingin  menyaksikan secara langsung sosok kepala daerah yang akan berbicara banyak tentang pertanian.

“Kabupaten Pasuruan ini khan salah satu daerah yang kaya akan hasil pertanian, jadi kami ingin mendengar secara seksama apa saja yang akan disampaikan Pak Bupati tentang pertanian,” ungkap Sasmito (45), salah satu warga sekitar.

Dalam sambutannya, Irsyad berbicara banyak hal tentang sumber daya pertanian yang dapat menjadi bahan referensi dalam sarasehan. Menurutnya, pertanian akan maju maju apabila selalu ditumbuhkan semangat kegotongroyongan dalam melihat dan mendayagunakan petani dan pertanian.

“Alhamdulillah kita sangat bersyukur karena pertanian di Kabupaten Pasuruan menjadi tolak ukur di Jawa Timur, bahkan produktifitas kita pun sangat tinggi melampaui target propinsi,” kata Irsyad.

Acara sarasehan yang digelar di Desa Jatiarjo dikatakan telah memberikan penghargaan terhadap masyarakat Pasuruan secara luas, teruama mengenalkan Kabupaten Pasuruan di kancah nasional.

“Saya merasa bangga berada di tengah-tengah acara sarasehan ini, karena semua terlibat,” ungkap Irsyad Yusuf.

Gus Irsyad, panggilan akrabnya, kemudian melanjutkan jika Desa Jatiarjo merupakan satu dari 24 Desa yang ditetapkan dalam bagian upaya pengembangan Desa Maslahat selama ini. Menurutnya, ada dua hal mendasar terkait pertanian yang harus dikelola dengan baik, yakni adanya alam dan manusia. Selain itu, dirinya juga menjelaskan bahwa bagaimana potensi alam yang melimpah dalam sebuah tempat akan dapat benar-benar dimanfaatkan hingga benar-benar menjadi sumber penghidupan yang terus menerus dapat dirasakan oleh semuanya.

“Seperti Desa Jatiarjo, potensi alamnya berupa air dan tanah (lahan) luar biasa. Nah, tinggal bagaimana semua mendapatkan manfaat,” urainya.

Lebih lanjut Irsyad menambahkan, Pemerintah daerah saat ini tetap mendorong kemampuan masyarakat dengan melibatkan seluruh kekuatan atau komponen sosial yang ada. Hal ini diantaranya dengan upaya pelibatan pihak swasta bersinergi dengan kekuatan potensi di masyarakat.

“Pemerintah tentunya, akan mendorong semua potensi. Sekarang tergantung masyarakatnya. pemuda tokoh masyarakat. Tak lupa ini kepala desanya,” singkatnya. (emil)


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Jalan-Jalan ke Kecamatan Lumbang. Surganya Durian Kabupaten Pasuruan

Para petani buah durian di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan mulai merasakan...

Article Image
Cakupan Kepesertaan JKN-KIS 99,58 Persen, Pemkab Pasuruan Kembali Raih Penghargaan UHC Award Kategori Madya

Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali meraih Universal Health Coverage (UHC) Awa...

Article Image
Perumda Air Minum Giri Nawa Tirta Kabupaten Pasuruan Targetkan PAD Tahun Ini 3,6 Milyar

Perumda Air Minum Giri Nawa Tirta Kabupaten Pasuruan menargetkan kenaikan pendap...

Article Image
Target Pendapatan RPH di Kabupaten Pasuruan Sepanjang 2025, Terlampaui

Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Pasuruan dari retribusi jasa p...

Article Image
Mengunjungi Gang Boneka di Desa Sumbergedang Pandaan

Berbisnis menjadi pilihan seseorang untuk meningkatkan taraf hidup menjadi semak...