Hadir dalam selebrasi Anniversary Persekabpas ke-38 dan Charity Macthday Persekabpas Pasuruan dan Persebaya Legend, Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf memberikan motivasi dan semangat bertanding kepada seluruh pemain. Utamanya ditujukan kepada keluarga besar Persekabpas agar terus kemajuan dan tampil terbaik di segala event sepakbola.
"Atas nama Pemerintah Kabupaten Pasuruan, saya ucapkan apresiasi dan terimakasih, selamat datang kepada seluruh keluarga besar Persekappas dan supporter yang hadir untuk kemajuan dan kebersamaan kita semua. Harus kita jaga Jawa Timur dan Pasuruan untuk kemajuan dan kebersamaan kita semua," ucapnya pada hari Minggu (27/8/2023) sore.
Lebih lanjut, Gus Irsyad sapaannya berharap agar Persekabpas lebih eksis lagi ke depannya. Baik di laga pertandingan sepakbola tingkat provinsi maupun skala nasional.
"Mudah-mudahan pertandingan ini menjadi semangat dan kita bereuni, Persekabpas semoga bisa tembus sampai tingkat nasional. Ke depan Persekabpas lebih baik lagi dan lebih sukses lagi," ujarnya.
Tentu saja, kata Bupati Irsyad, hal itu dapat terwujud dengan semangat daya juang secara kolektif dan berkelanjutan.
"Itu membutuhkan kekompakan dan kebersamaan kita semua. Sakeramania, PSSI, Pengurus Persekabpas dan kita semua. Mudah-mudahan jadi titik awal semangat dan kemajuan Persekabpas Kabupaten Pasuruan untuk bisa terbaik di Jawa Timur. Selamat dan sukses 38 Persekappas. Salam sehat selalu. Salam sepakbola," kata Bupati Irsyad.
Digelar di Stadion Pogar R. Soedrasono, Bangil, Bupati Irsyad berkesempatan mengikuti pertandingan persahabatan bersama All Star Persekabpas melawan All Star Persebaya Legend. Hadir dalam kegiatan, Kapolres Pasuruan, Dandim 0819 Pasuruan dan Manajer Persekabpas. Juga diramaikan oleh para fans Persekabpas, Sakera mania yang memadati arena perlombaan yang diawali dengan arakan tumpeng dan pengibaran bendera merah putih. (Eka Maria)
Komentar