Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Pimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76, Pj. Bupati Pasuruan: Bela Negara Tugas Bersama Seluruh Elemen Bangsa

Gambar berita
19 Desember 2024 (02:44)
Nasionalisme
1251x Dilihat
0 Komentar
Eka Maria

Seluruh elemen masyarakat memiliki tugas dan kewajiban untuk melakukan bela negara dengan segala dinamikanya. Penegasan itu disampaikan oleh Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Nurkholis pada saat memimpin upacara peringatan Hari Bela Negara ke-76 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan di halaman Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti pada hari Kamis (19/12/2024) tersebut dijabarkan tentang tantangan dalam mempertahankan negara. Yakni bagaimana menghadapi bermacam rintangan dalam menghadapi cita-cita bangsa.

"Tugas bela negara bukan hanya kewajiban Kementerian Pertahanan, TNI ata Polri sjaa. Tapi semua komponen bangsa, tanpa terkecuali. Jadi mari bersama-sama kita mempersembahkan dedikasi terbaik bagi bangsa sesuai peran dan profesi kita masing-masing," ujarnya.

Ditambahkan Pj. Bupati Nurkholis, pertahankan negara merupakan tujuan nasional bangsa. Yakni melindungi segenap tumpah darah Indonesia, seluruh keselarasan, kekayaan dan masa depan bangsa. Hal itu dapat terjamin dengan pertahanan bangsa yang kuat. Seperti halnya yang diamanatkan Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto.

"Ideologi Pancasila yang tetap kokoh sebagai pedoman dasar setiap warga negara diharapkan mampu menjawab berbagai tantangan situasi global yang penuh ketidakpastian. Bela negara sebagai perilaku warga negara dijiwai nilai dasar bela negara. Seperti cinta kepada tanah air, sadar berbangsa dan bernegara dan yakin bahwa Pancasila sebagai ideologi negara yang memiliki kemampuan awal bela negara," tandasnya.





Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
HUT ke-85 Kebun Raya Purwodadi, Wabup Gus Shobih Tanam Bibit Durian dan Shorea Ovalis

Pada saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-85 Kebun Raya Purwodadi, Wakil Bu...

Article Image
DKP3 Kabupaten Pasuruan Monitoring Harga Daging Sapi, Ayam dan Telur

Jelang datangnya Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Dinas Ketahanan Pangan, pertanian d...

Article Image
Nyobain Kripik Tempe "Qi" Super Renyah Khas Desa Sumberejo, Pandaan

Yang namanya camilan selalu asyik untuk dibawa ke mana-mana dan dapat dinikmati...

Article Image
Jalan-Jalan ke Kecamatan Lumbang. Surganya Durian Kabupaten Pasuruan

Para petani buah durian di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan mulai merasakan...

Article Image
Cakupan Kepesertaan JKN-KIS 99,58 Persen, Pemkab Pasuruan Kembali Raih Penghargaan UHC Award Kategori Madya

Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali meraih Universal Health Coverage (UHC) Awa...