Logo Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Kabupaten Pasuruan
Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan Jalan Raya Raci Km. 9, Bangil, Pasuruan, 67153

Pj. Bupati Andriyanto Minta ASN Yang Akan Memasuki Purna Tugas Agar Tetap Produktif dan Mandiri Secara Finansial

Gambar berita
07 Juni 2024 (13:18)
Pelayanan Publik
1100x Dilihat
0 Komentar
Eka Maria

Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Andriyanto berharap kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan memasuki masa purna tugas agar tetap aktif berkegiatan. Tentunya dengan selalu aktif dan senantiasa menjaga kebugaran tubuh. Tidak terkecuali menjaga pola makan, memenuhinya dengan asupan gizi seimbang.

Menurutnya, masa pension bukan akhir dari segalanya bagi seorang birokrat. Justru sebaliknya sebagai awal yang baik untuk semakin produktif, tanpa ada batasan waktu dengan ritme aktivitas yang akan jauh lebih fleksibel. 

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Pasuruan, saya sampaikan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas jasa, pengabdian dan kontribusi Bapak Ibu semuanya selama mengabdi sebagai ASN di masing-masing instansi. Insyaallah semuanya menjadi amalan mulia dan berkah dunia dan akhirat. Pesan saya, tetap bersemangat dan produktif. Terus berkarya terbaik di masyarakat dan jaga kesehatan supaya tetap bugar," ajaknya dengan bersemangat.      

Disampaikan dalam acara Pembekalan ASN Menjelang Purna Tugas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan Tahun 2024, Pj. Bupati Andriyanto menjabarkan tentang pentingnya kemandirian finansial bagi ASN yang akan memasuki masa pensiun. Hal itu dapat diwujudkan dengan berbisnis, misalnya.

Lantas bagaimana dengan permodalannya? Dalam kegiatan yang digelar di Auditorium Mpu Sindok, Graha Maslahat pada hari Kamis (6/6/2024) yang diinisiasi oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pasuruan tersebut, Pj. Bupati Andriyanto berbagi solusinya. Diantaranya dengan mengajukan permodalan usaha ke pihak perbankan. Bank Jatim Cabang Pasuruan, misalnya.

"Manfaatkan waktu dengan mengerjakan hobi yang digemari. Atau ciptakan peluang usaha, berbisnis sesuai yang diinginkan. Bapak Ibu bisa manfaatkan kemitraan dengan Bank Jatim yang memberikan kemudahan dalam mengakses permodalan," tuturnya.   

Hal penting lainnya yang juga perlu dimaknai bersama adalah menanamkan pola pikir yang sehat. Bahwasanya, masa pensiun sebagai pijakan perdana dalam memulai pencapaian baru. Tentu saja dengan suasana yang jauh lebih rileks, tanpa harus terbebani dengan beragam tugas kantor yang sebelumnya diemban selama masih aktif sebagai ASN.     

"Jadikan masa purna tugas sebagai langkah awal dalam meneruskan karya-karya terbaik yang selama ini bisa jadi belum terlaksana selama mengabdi sebagai abdi negara," pintanya.

Sementara itu, dalam laporannya Kepala BKPSDM Kabupaten Pasuruan, Ninuk Ida Suryani menjabarkan, peserta kegiatan merupakan ASN yang akan memasuki purna tugas mulai bulan Juli sampai Desember 2024. Total ada 178 orang yang terdiri dari Golongan I sebanyak 1 orang dan Golongan II sebanyak 12 orang. Berikut, Golongan III sebanyak 40 orang dan Golongan IV sebanyak 125 orang.

"Tujuan dilaksanakannya acara ini sebagai ajang silaturahmi dan penghargaan serta rasa hormat. Sekaligus ungkapan rasa cinta kami kepada Bapak Ibu yang akan memasuki purna tugas Semoga jasa baik Bapak Ibu dicatat sebagai amalan yang mulia. Kami berharap, setelah purna tugas, Bapak Ibu tetap beraktivitas positif yang bernlai eknomi. Sehingga muncul jiwa entrepreneurship,imbuhnya. (Eka Maria) 


Ringkasan AI Beta

Ringkasan AI adalah alat untuk mempermudah Anda membaca berita dalam bentuk poin-poin penting. Ringkasan ini dibuat oleh kecerdasan buatan (AI), dan kami tidak menjamin keakuratan sepenuhnya.
Silakan klik tombol di bawah ini untuk menghasilkan ringkasan berita oleh AI.

Komentar


Tinggalkan Komentar:

Captcha

Berita Lainnya

Article Image
Malam Tahun Baruan, Mas Rusdi Sidak Pasar Bangil

Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo dibuat geram dengan para pedagang yang masih saja...

Article Image
Dishub Kabupaten Pasuruan Bagi-Bagi Bingkisan untuk Relawan Penjaga Perlintasan Sebidang Kereta Api

Menjelang pergantian tahun baru 2025 ke 2026, Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuru...

Article Image
Kawasan "Kumuh" di Kelurahan Bendomungal Bangil, Kini Cantik

Bangil, sebagai Ibukota Kabupaten Pasuruan terus dipercantik di setiap sudut kot...

Article Image
Buka Sosialisasi Wajar Dikdas 13 Tahun. Merita Rusdi Dorong Anak Pra-Sekolah Siap Masuk SD

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan menggelar Sosialisasi wajib b...

Article Image
1 Januari 2026, 35 PNS Pemkab Pasuruan Masuki Purna Tugas

Awal tahun 2026 mendatang, sebanyak 35 pegawai negeri sipil (PNS) di Lingkungan...